Rabu, 13 Mei 2015

Two Rabbits (2012)

Two Rabbits (2012)



Genre              : Action, Thriller
Imdb rating     : 7.4
Director           : Afonso Poyart
Stars                : Fernando Alves Pinto, Alessandra Negrini, Caco Ciocler

“Nobody is bad, people just go the wrong way sometimes”

Kisah mengenai mafia kriminal, yang sering kali melakukan perampokan dan penculikan. Biasanya yang menjadi korban adalah orang-orang dari kalangan elit. Mafia tersebut dipimpin oleh orang yang bernama Maicon. Aksi krimanalnya kerap kali lolos dari jeratan polisi, dikarenakan adanya back up dari orang orang hukum, yaitu pasangan suami istri, Henrique dan Julia. Henrique adalah pengacara Maicon, dan istrinya, Julia adalah orang dalam kejaksaan, yang mempunyai akses ke kejaksaan dengan sangat bebas.
            Bukan hanya berteman dengan pengacara dan orang kejaksaan, tetapi juga Maicon juga mempunyai beberapa partner yang berasal dari kekepolisian. Suatu saat, Maicon telah berhasil melancarakan aksinya dalam menculik anak dari pebisnis di Sao paolo. Dia sukses mendapat uang yang sangat banyak dari aksi itu. Roberto, sahabat Maicon dari kekepolisian meminta bagiannya, karena dia merasa berjasa dalam membantu aksi Maicon dan komplotannya. Karena terus merengek meminta bagiannya, Roberto dan teman-temannya dari kekepolisian pun dibantai oleh Maicon.
            Pembantaian polisi-polisi tersebut berhasil direkam dan akan dijadikan bukti yang sangat kuat dalam menjebloskan Maicon kedalam penjara. Oleh karena itu Henrique menawarkan Maicon untuk bekerja sama dengan Jader, yang merupakan seorang deputi negara. Jader mempunyai kuasa penuh atas segala hukum di Sao paolo. Sehingga Jader mempunyai power untuk membantu Maicon terbebas dari tuntutan tersebut.
            Jader meminta uang sebanyak 2 juta dari Maicon untuk biaya bantuan tersebut. Transaksi tersebut diketahui oleh Edgar, seorang anak dari pemilik restauran di Sao paolo. Edgar menginginkan uang tersebut agar dapat bersenang-senang dengan pacarnya. Maka dari itu dia menyewa perampok jalanan, Velinha, untuk bergabung dalam rencananya.
            Setelah berhasil merampok uang dari transaksi antara Maicon dengan Jader. Edgar pun berusaha menghianati Velinha dengan mengaitkannya dengan Henrique yang sedemikian rupa dibuat seolah-olah Henrique menjadi orang yamg telah menghianati Maicon dan merampok uang Maicon.
            Maicon pun masuk kedalam skenario Edgar, dan membunuh Valinha, dan Henrique. Sehingga Julia menjadi seorang janda. Kematian Henrique pun membuat perselingkuhan antara Maicon dengan Julia semakin direstui.
            Rencana Edgar tidak cukup sampai disini, dia pun ingin menjebak Maicon dengan bom yang sudah dia pasang di dalam koper yang berisi uang tersebut. Bom tersebut akan meledak jika koper tersebut berada dekat dengan Jader yang sudah dipasangkan transmitter kecil oleh istrinya secara tidak diketahui Jader. Istrinya rela menghianati Jader, karena dia sudah mempunyai hubungan perselingkuhan dengan Walter, orang yang anak dan istrinya terbunuh oleh Edgar didalam sebuah kecelakaan lalu lintas. Tapi Edgar tidak mendapatkan hukuman sama sekali. Karena ayah Edgar telah bekerja sama dengan Jader untuk menyelesaikan masalah itu.
Bukannya membunuh Edgar, tapi justru Walter memilih berkerjasama dengan Edgar untuk membunuh Jader. Walter menilai mafia hukum seperti Jader harus dibinasakan. Rencana penjebakan tersebut awalanya berjalan dengan lancar, tetapi rencana menjadi berantakan, ketika Maicon mengajak julia untuk memberikan koper tersebut kepada Jader.
Melihat hal tersebut Edgar pun berusaha menghentikan transaksi tersebut, dan membawa lari Julia beserta koper nya. Edgar berusaha menolong Julia dari ledakan bom itu. Karena Julia adalah pacarnya Edgar. Mereka bertemu 2 tahun sebelum kejadian ini. Dan bahkan Julia pun ada disamping Edgar ketika terjadi kecelakaan maut yang menewaskan anak dan istri Walter. Mereka berdua lah yang merencanakan penjebakan beruntun ini demi dapat menikmati uang 2 juta bersama-sama. Penjebakan bom masih berlanjut, mereka meninggalkan koper di dalam mobil, yang membuat Jader mati dalam ledakan disaat akan mau mengambil koper tersebut.
Maicon pun marah besar atas kejadian itu. Maka dia menculik ayah Edgar untuk dijadikan alat tukar dengan uang beserta Julia. Melihat ayah nya disakiti, Edgar pun setuju soal alat tukar tersebut, dan merencanakan penjebakan bom kedua.
Rencana Edgar tidak berhasil dengan sempurna, Edgar berhasil tertembak oleh Maicon saat transaksi penukaran sandra. Tapi bom tersebut berhasil diledakan oleh Julia yang membunuh Maicon dan kawan kawan.
Setelah kematian Edgar dan Maicon, Walter muncul dan diakhir cerita dia menikahi Julia dan hidup bahagia. Jika dilihat lebih luas lagi, keseluruhan kejadian tersebut adalah rencana dari Maicon, yang mencoba membalaskan dendam atas kematian anak dan istrinya. Mulai dari Edgar, ayahnya, dan juga Jader. Semua yang buruk harus dibinasakan. Karena kematian anak dan istrinya, mata Walter menjadi terbuka. Karena kematian mereka, orang seperti Jader dan Maicon dapat dibinasakan dari bumi ini. Jader dan Maicon adalah realita yang sangat terjadi di Brazil saat ini yang tergambarkan dengan luar biasa di dalam cinematography yang indah.
“ Death gives a reason to our lives. More important then that, death creates a special value for time. If our time on earth was undetermined, life on its own wouldn't make any sense and probably we would still be living without clothes and with a spear on hand. Death is the most powerful agent in nature, it comes to take away the old and make space for the new. Our effort to avoid it and make our short stay here something slightly memorable is what motivates us. Life only exists because of death” ~ Walter

2 komentar: