Rabu, 13 Mei 2015

A Bronx Tale (1993)

A Bronx Tale (1993)




Genre              : Crime, Drama
Imdb Rating    : 7.8
Director           : Robert De Niro
Stars                : Robert De Niro, Chazz Palmenteri. Lillo Brancato

            Calogero tinggal bersama kedua orang tuanya di kawasan yang sudah melazimkan tindakan kekerasan, yaitu kawasan The Bronx daerah di Utara Kota New York. Ayahnya hanya seorang yang bekerja sebagai supir bus, tetapi dia mempunyai prinsip yang tegas dalam mendidik anaknya, Calogero. Apalagi mereka tinggal di daerah yang penuh dengan kekerasan, oleh karena itu ayahnya, Lorenzo, agak sedikit keras kepada Calogero untuk tidak terlalu terlibat dengan orang orang disekitar rumahnya, terutama kepada Sonny, yang sudah mempunyai reputasi yang menakutkan di daerah mereka.
            Calogero justru secara diam-diam memperhatikan tindakan Sonny, tokoh yang dia sangat kagumi. Dan mulai mencari celah untuk mendapati perhatian Sonny. Dan momen itu muncul, ketika Calogero yang saaat itu masih berumur 9 tahun,membantu Sonny lepas dari tuduhan polisi atas kejadian tertembaknya seseorang di depan tempat tinggal Calogero. Ia yang merupakan sebagai saksi mata, membohongi polisi bahwa Sonny tidak melakukan hal itu.
            Setelah kejadian itu, Sonny menyukai Calogero. Sonny mulai berteman baik dengan Calogero dan mengganggapnya sebagai anaknya sendiri. Melihat hal itu, Lorenzo menjadi khawatir, dan mulai muncul lah persitegangan anatara dirinya dengan Sonny.
            Walaupun begitu, Calogero tetap bersahabat dengan Sonny. Ia banyak belajar dari Sonny, yang memiliki sisi baik walaupun terlihat menakutkan dari luar. Dari kedua sosok ayahnya tersebut, Calogero banyak mengambil pelajaran bagaimana cara mencintai dan dicintai. Memberikan cinta dan mendapatkan cinta tanpa melihat perbedaan.
            Kawasan Bronx digambarkan dengan sangat jelas di film ini. Bagaimana kekerasan tertuang sangat kental di kawasan itu. Tetapi disana juga ada cinta. Tidak hanya kekerasan saja, cinta pun kental di kawasan itu. Tampaknya sang Direkrur sudah sangat mengenal betul kawasan tersebut. Detail mengenai kawasan itu sudah sangat nyata digambarkannya. Bagaimana pertikaian-pertikaian terjadi disana, bagaimana kaum Italian menguasai daerah tersebut, dan bagaimana mereka membenci orang-orang kulit hitam. Serta bagaimana cinta hidup, walaupun hanya menjadi bagian minor di dalam cerita tersebut.

“The saddest thing in life is wasted talent, and the choices that you make will shape your life forever” ~ Calogero and Ahmad

Tidak ada komentar:

Posting Komentar